6 Januari 2023

RAKERNAS: MOMEN MENYATUKAN MISI


Agenda tahunan Rapat Kerja Nasional kembali digelar. Setelah dua tahun tidak ada pertemuan akibat adanya larangan berkumpul dimasa Pandemi Covid 19, maka Rakernas kali ini diadakan secara onsite. Tentu saja perhelatan ini menjadi ajang temu kangen diantara pengurus chapter.
Chapter Surabaya ditunjuk sebagai penyelenggaran lapangan oleh Pusat. Penunjukan ini bukan karena chapter ini memang sudah digadang-gadang jadi penyelenggara pada tahun 2019 lalu, tetapi juga adanya penilaian tersendiri dari Badan Pengurus Pusat terhadap perkembangan Chapter Surabaya. 
Dibawah kepemimpinan Nanik Koeshariani, chapter ini telah melahirkan empat chapter baru ditahun 2022. Dimulai dari Mojokerto (Artikel: Surabaya Berpacu, Mojokerto Menetas, Diginews no.9, April 2022), kemudian berlanjut pada Chapter Tretes, Tuban dan Sidoarjo. Dengan demikian Surabaya dikategorikan sebagai chapter yang secara aktif mendukung program Pusat. Atas pertimbangan itulah, Pengurus Pusat memercayakan pelaksanaan Rakernas ke-XI kepada chapter Surabaya. 
Bertempat di Hotel Ibis Surabaya City Center, rangkaian acara Rakernas dimulai pada tanggal 7 Oktober, dan puncak acaranya pada 8 Oktober 2022. Peserta yang hadir mencapai empat puluh orang, terdiri dari perwakilan Pengurus Pusat dan chapter. 
Pada Rakernas ke-XI ini, beberapa keputusan terkait pelayanan dimasa mendatang telah diambil dan akan diimplementasikan dalam konteks pelayanan masing-masing chapter. Salah satu keputusannya adalah persiapan peralihan badan hukum Gloria Ministry. Ya, para pengurus telah sepakat bahwa untuk menunjang pelayanan yang lebih komprehensif, Perkumpulan Gloria Ministry harus berganti menjadi Yayasan. Tentunya ini bukan perkara mudah, baik Pusat maupun chapter-chapter didaerah perlu mempersiapkan diri untuk perubahan ini. Namun dalam upaya menyatukan Misi, bukankah memang diperlukan kesiapan dan pengorbanan? Doakan saja agar proses peralihan nantinya dapat dengan berjalan baik. 

Selain rapat, rangkaian acara Rakenas juga diisi dengan wisata kelilng kota Surabaya di malam hari dengan menggunakan bis wisata milik Pemerintah setempat. Saat semua kebersamaan itu berakhir, yang tersisa adalah semangat untuk kembali melayani anak bangsa pada lingkup masing-masing chapter. Selamat berkarya kembali GMers.



Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Tambahkan Komentar :

Kami ingin mendengar Komentar Anda! Tambahkan komentar atau pemikiran Anda untuk berbagi pengalaman pribadi Anda, yang akan membantu orang lain yang tertarik pada artikel ini.

Catatan: Komentar pada halaman ini tidak akan dipublikasikan untuk diskusi umum.

Harap jangan komentari artikel ini jika Anda tidak memiliki pemikiran/pengalaman pribadi dengan artikel ini.

Untuk pertanyaan atau diskusi yang lebih lanjut tentang artikel ini, silahkan posting di Forum Diskusi kami.

Urutan Komentar: Pertama dan seterusnya, Yang Terbanyak, Yang bermanfaat.